Saturday, March 9, 2013

BEARtek :Sarung Tangan dengan Teknologi Bluetooth


Sarung tangan dengan teknologi bloutooth
Bagi pengendara sepeda motor yang sedang melaju di jalan raya , jangan kuatir bila tiba tiba ada panggilan telepon, tidak perlu berhenti ke tepi jalan kalau anda memakai sarung tangan BEARtek. Lanjutkan perjalanan anda sambil tetap memegang stir,mendengar lagu atau menjawab telepon dengan nyaman dan konsentrasi penuh ke jalan raya.Kok bisa ?  


Maryland-based Blue Infusion Technologies mengembangkan sarung tangan baru untuk para pengendara motor dengan menggunakan teknologi Bluetooth wireless kontrol smartphone.

BEARtek(Bluetooth Enabled Audio Regulation Technology) atau sarung tangan yang memiliki kontrol pada jari-jarinya, memungkinkan pengoperasian fungsi telepon seperti menjawab panggilan atau mengoperasikan pemutar musik.

Kontrol tersebut bisa diaktifkan dengan menenkan ibu jari terhadap titik-titik yang berbeda pada jari tangan. Modul dapat diinstal dalam sarung tangan yang berbeda sesuai dengan preferensi pengendara dan pemilik dapat membeli beberapa sarung tangan tanpa harus membeli modul tambahan.

Perusahaan ini didirikan pada tahun 2010 oleh Willie Blount, seorang teknisi dan juga seorang pengendara, ia adalah yang membangun prototipe pertama sarung tangan menggunakan Bluetooth kit.

"Pengendara motor itu sangat sulit untuk mengoperasikan ponsel atau perangkat musik karena harus fokus dengan handle motor," kata Blount, penemu, pendiri sekaligus menjabat sebagai Chief Executive Officer of Blue Infusion Technologies.

BEARTek memberikan solusi untuk para pengendara motor dengan sarung tangan yang dibekali dengan  Bluetooth sehingga dapat memberikan kenyamanan dan keamanan pada saat berkendara. Sarung tangan ini pada jari-jarinya dilindungi dengan serat karbon yang kuat dan juga kontrol modul Bluetooth tersimpan di kantung tahan air di belakang pergelangan tangan.- sportku.com, Photo : blog.motorcycle.com

No comments:

Post a Comment