Monday, June 25, 2012

Baterai Li-on Sanyo untuk Mobil Bisa Isi Ulang 1.000 Km


Belum lama Sanyo memecahkan rekor dunia untuk mobil listrik Mira yang sebelumnya bisa berjalan sejauh 555 km dengan sekali isi ulang, kembali Sanyo memecahkan rekornya sendiri. Disamping itu ada kerjasama pengembangan baterai Li-Ion antara VW dan Sanyo, mobil listrik Little Lecker yang dapat menempuh sampai 600 Km sekali isi ulang. Berikut ini beritanya :
Pada tes yang dilakukan tanggal 22 & 23 Mei lalu di Auto Racing Club, Shimotsuma, dengan menggunakan mobil yang sama yaitu Mira EV, Sanyo berhasil menjalankan mobil listrik tersebut sampai sejauh 1.003,184 km dengan sekali isi ulang baterai Sanyo yang ada di dalam mobil tersebut.
Sumber : Sanyo Li-Ion battery powered Electric Vehicle can achieve 1.000 km

KERJASAMA PRODUSEN MOBIL VW DAN SANYO ELECTRIC  
Baterai isi ulang tipe Lithium-ion menjadi komponen terpenting dalam mobil hybrid dan elektrik.
Volkswagen AG dan Sanyo Electric belum lama ini telah melakukan kerjasama dalam mengembangkan sebuah baterai Lithium-ion yang lebih kecil tetapi tetap mempunyai kekuatan yang sama dengan yang ada saat ini.
Apabila mereka berhasil maka mobil hybrid atau listrik dapat dibuat lebih ringan di kemudian hari.

Mobil Little Lekker yang bisa isi ulang sejauh 600 Km

Mobil Little Lekker  adalah mobil listrik yang berhasil berjalan sejauh 600 km hanya dengan sekali isi ulang.
Mobil listrik yang merupakan modifikasi dari Audi A2 ini menggunakan baterai buatan DBM Energy’s KOLIBRI AlphaPolymer Technology yang mengklaim 97% lebih efisien dibandingkan baterai Lithium yang ada saat ini.



Dari segi pencapaian, Little Lekker sebenarnya masih kalah jauh dibandingkan mobil Daihatsu Mira EV yang disponsori oleh Sanyo dimana Mira EV bisa berjalan sampai 1.000 km tetapi dari segi kecepatan isi ulang baterai dan kemudahan Lekker sepertinya lebih unggul karena Lekker bisa diisi ulang hanya dalam waktu 6 menit dan bisa dicolok di colokan listrik biasa.

sumber : 
German electric car sets new distance record



No comments:

Post a Comment